Sabtu, 31 Oktober 2015

"ICHI dan PUPU" Oleh: Alima Ulfa Reviyana

Ilustrasi kelinci dan kupu-kupu
  Suatu hari dipagi yang cerah di sekitar taman, hiduplah seekor kelinci yang bernama Ichi dan kupu-kupu cantik yang bernama Pupu. Mereka berdua saling melengkapi karena persahabatan di antara mereka berjalan dengan baik tanpa masalah. 
        Tetapi pada suatu ketika, kupu-kupu pergi entah kemana dan sang kelinci pun sibuk mencarinya, tetapi si kupu-kupu tak kunjung ditemukan jadilah berita tentang hilangnya Pupu terdengar hingga seantero taman, hingga berita yang tidak-tidak tentang Pupu terdengar.
   "Hey! Ichi kudengar si Pupu menghilang ya?" teriak kucing yg bernama Kungi, sedang melintas.
  "Iya, apakah kamu tahu Pupu dimana?" jawab Ichi.
          "Haha.. Jika ku tahu ku tak akan memberi tahumu juga dan sepertinya Pupu sudah tak suka lagi padamu, Ichi." ejek Kungi.
    Mendengar hal itu Ichi menjadi sedih, tetapi ia tetap punya tekad jika Pupu masih bersahabat dengannya.

      Beberapa hari kemudian, tiba-tiba Pupu kembali dengan raut wajah menampakkan kesedihan. Lalu ia berjalan menuju rumah Ichi tetapi dia tidak ada di runah. Kemudian ia memutuskan untuk menunggu di depan rumah Ichi sampai dia datang.

Setelah beberapa lama Pupu menunggu, akhirnya Ichi pulang.
     "Pupu? Kemana saja kau? Kau kucari kemana-mana tak terlihat batang hidungmu?" ketus Ichi.
       "Maafkan aku Ichi, maaf aku tidak memberitahumu dulu." jawab Pupu dengan wajah yang masih sedih.
       "Memangnya kau kemana?" tanya Ichi.
   "Kemarin aku berkunjung ke rumah ibuku yang sedang sakit keras jadi aku menemaninya. Semua berkata lain... " ucap Pupu sesegukan "Ajal sudah menjemputnya."
       "Maafkan aku Pupu karena sudah berprasangka buruk padamu." sesal Ichi.
     "Tak apa Ichi sudah kumaafkan." ucap Pupu dengan tersenyum.

       Akhirnya setelah kejadian itu Ichi dan Pupu tak pernah lagi ingkar, jika salah satu pergi pasti akan bilang dulu pada yang lain. Dan mereka pun selalu bersama dalam mengerjakan semua pekerjaan dan tak akan ada yang bisa memisahkan mereka.



T A M A T




Semangka Hingga Roti Gandum, 8 Asupan yang Baik Dimakan Saat Haid



     Jakarta -Saat menstruasi wanita menghadapi sejumlah ketidaknyacom an. Mulai dari perut yang kram hingga otot yang pegal-pegal. Belum lagi dengan suasana hati yang moody sehingga jadi lebih emosional. Untuk meringankan rasa pegal, nyeri, serta pembengkakan yang kerap terjadi saat haid, ada beberapa asupan yang baik untuk Anda konsumsi. Beberapa di antaranya cukup tak terduga sehingga mungkin belum Anda ketahui sebelumnya. Berikut daftarnya:

 1. Semangka
Semangka memang lezat disantap sebagai makanan penutup atau untuk menyegarkan tubuh saat hari sedang panas. Bukan hanya itu saja, buah itu juga bagus dikonsumsi saat sedang haid. Semangka diketahui memiliki gula alami yang dapat mengatasi pembengkakan yang kerap terjadi ketika datang bulan. 

2. Jeruk
Tak mau suasana hati jadi galau karena datang bulan, ada baiknya Anda mengkonsumsi jeruk manis sebelum menstruasi. Selain vitamin C, buah tersebut mengandung kalsium dan vitamin D. Menurut penelitian, kekurangan kalsium dan vitamin D akan memperparah PMS. Kalsium diketahui bisa mengurangi perasaan depresi serta cemas. Sedangkan vitamin D bisa mengatur enzim yang dapat mengubah tryptophan menjadi serotonin, sebuah neurotransmitter yang mengatur mood.

3. Roti Purna Gandum
Saat sarapan di hari awal-awal datang bulan, cobalah mengkonsumsi roti purna gandum. Asupan itu mengandung magnesium yang dapat membantu mengurangi ketengan otot . Adapun vitamin B dan E yang terbukti bisa melawan rasa lelah dan depresi.

4. Almond Butter
Agar masa menstruasi Anda semakin nyaman, olesi roti purna gandum tersebut dengan almond butter. Makanan ini baik dikonsumsi ketika haid karena dapat memenuhi asupan protein dan serat. Kedua kandungan tersebut dapat menstabilkan gula darah sehingga mengurangi rasa ngidam berlebihan. Anda pun dapat merasa kenyang lebih lama.

5. Kopi
Kopi dikenal sebagai minuman yang dapat menenangkan perut ketika tengah kram. Untuk itu ketika menstruasi melanda, cobalah untuk menengguk segelas kopi agar rasa nyerinya berkurang serta membuat perut terasa lebih hangat. 

6. Teh
Bagi Anda yang kurang suka minum kopi, bisa mencoba teh kamomil. Dilansir dari Purewow, teh tersebut dapat mengurangi kejang dan ketengangan otot yang dapat mengarah pada kecemasan serta mudah tersinggung. Sedangkan jika saat haid Anda merasa mual dan kembung, coba lah teh jahe.

7. Oyster
Ketika menstruasi Anda kehilangan banyak darah sehingga membuat tubuh menjadi lemas. Untuk mengganti darah yang keluar, Anda sebaiknya mengkonsumsi makanan yang kaya zat besi seperti oysters. Selain oyster, coba juga daging merah, bayam, dan kale agar produksi sel darah merah meningkat.

8. Pisang
Pisang juga bermanfaat untuk 'menenangkan' tubuh Anda saat menstruasi. Pisang mengadung vitamin B, magnesium, dan pottassum yang bisa mengurangi pembengkakak serta membuat haid jadi lebih teratur.

sumber: detik.com wolipop    Sabtu,31 Oktober 2015